Memanfaatkan Blog Sebagai Lumbung Uang Dari Internet



Selalu banyak cara untuk menghasilkan uang dari internet. Bagi yang belum tahu , cara paling mudah untuk mendapatkan uang dari internet adalah dengan memanfaatkan blog / website.

Jika anda mempunyai blog / website dengan jumlah pengunjung yang relatif banyak, anda bisa memanfaatkan blog / website untuk menjadi pohon uang di internet. Ada banyak cara memanfaatkan blog / website untuk bisa menghasilkan uang dari internet , diantaranya adalah sebagai berikut :

Paid review

Saya menghasilkan uang dari paid review (kadang disebut juga pay per post atausponsored reviews) via broker atau tanpa broker. Ada banyak broker program ini, namun saya hanya mengikuti empat broker berikut:

  •     Sponsored Reviews (SR)
  •     Blogsvertise
  •     ReviewMe
  •     LinkWorth

Kelebihan bila menggunakan broker adalah ada banyak pengiklan dan Anda tidak perlu mencarinya. Namun, kelemahannya adalah penghasilan Anda akan dipotong oleh broker tersebut (30-50%). Meskipun demikian , bergabung dengan broker lebih menguntungkan dari pada kita mencari pemasang iklan sendiri yang belun tentu mendapatkan dengan mudah. Sebelum anda memulai bergabung dalam progam paid review sebaiknya anda memperhatikan beberapa hal sbb:

  •     Memiliki page rank minimal 2
  •     Alexa rank di bawah 500 ribu
  •     Memiliki konten dalam bahasa Inggris
  •     Topiknya kesehatan, traveling, rumah, finansial, dan otomotif


Pay per click (PPC)

PPC adalah program untuk menghasilkan uang dari iklan dimana kita akan dibayar jika ada seseorang yang mengklik iklan tersebut , anda bisa bergabung dengan program PPC luar negri sbb:

  •     Google Adsense
  •     Infolinks
  •     Chitika
  •     Kontera

Untuk program PPC local diantaranya adalah sbb:

  •     KlikSaya
  •     KumpulBlogger
  •     AdsenseCamp

Iklan mandiri

Iklan mandiri adalah menyediakan slot iklan (berupa banner) di blog sendiri tanpa perantara. Ukuran banner bervariasi, mulai dari 125×125 sampai 728×90. Biaya beragam karena bergantung kepada jumlah pengunjung.

Cost per mile (CPM)

Program CPM membayar Anda berdasarkan seribu impresi. Sebagai contoh, sebuah blog yang menghasilkan 100.000 page views per bulan menampilkan iklan dengan CPM $1, maka blog tersebut akan mendapatkan $100 per bulan (100.000/1.000 x $1). Untuk program CPM ini, anda bisa mencoba bergabung dengan :

  •     Casale Media
  •     Burst Media
  •     Value Click
  •     Advertising.com
  •     Tribal Fusion
  •     Right Media

Afiliasi

Pembayaran program afiliasi berdasarkan komisi dari produk atau jasa orang lain yang dipromosikan. Saya baru mencoba afiliasi individual (misal afiliasi hosting) dan Amazon. Sementara itu, banyak juga jejearing afiliasi yang layak dicoba, antara lain:

  •       ClickBank
  •       Commission Junction

Text link ads

Text link ads adalah iklan link yang muncul di tulisan atau sidebar. Harga iklannya bervariasi, bergantung kepada brokernya. Berdasarkan pengalaman saya, harganya berkisar antara $4-8 per bulan. Broker text link ads  yang bisa anda coba diantaranya :

  •     Text-Link-Ads
  •     TNX
  •     LinkWorth
  •     BackLinks

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.